7 Tempat Peninggalan Sejarah Aceh Yang Terkenal Di Dunia

7 Tempat Peninggalan Sejarah Aceh Yang Terkenal Di Dunia
Nanggroe Aceh - Jejak peradaban Aceh selama berabad-abad silam telah menyimpan begitu banyak tempat-tempat peninggalan sejarah Aceh yang terkenal di dunia. Masyarakat Aceh bisa mengetahui jejak peradaban bangsanya melalui peninggalan-peninggalan sejarah ini. Sejarah telah mencatat bahwa Aceh selama masa penjajahan, baik itu penjajahan Portugis, Belanda dan Jepang serta konflik bersenjata antara GAM dan RI belum sekalipun tercatat Aceh pernah menyerah. Itulah sebabnya kegilaan ini sering disebut oleh Belanda dengan "Acheh Pungo atau Aceh Gila". Diantara sekian banyak tempat peninggalan itu, ada 7 tempat peninggalan sejarah Aceh yang terkenal di dunia. Berikut adalah pemaparan selengkapnya.

Mesjid Raya Baiturrahman


Mesjid Raya Baiturrahman

Masjid Raya Baiturrahman adalah sebuah masjid yang berada di pusat Kota Banda Aceh. Masjid ini dahulunya merupakan masjid Kesultanan Aceh. Sewaktu Belanda menyerang kota Banda Aceh pada tahun 1873, masjid ini dibakar, kemudian pada tahun 1875 Belanda membangun kembali sebuah masjid sebagai penggantinya. 

Gunongan


Gunongan

Gunongan adalah tempat yang dibangun oleh Sultan Iskandar Muda atas permintaan Putroe Phang atau Putri Kamaliah yang berasal dari Pahang dan dibawa ke Aceh oleh Sultan Iskandar Muda setelah Pahang ditaklukkan oleh Kerajaan Aceh Darussalam. Gunongan ini terletak di taman Putroe Phang sebagai tempat bermain permaisuri Sultan Iskandar Muda tersebut.

Lonceng Cakra Donya


Lonceng Cakra Donya

Lonceng Cakra Donya adalah hadiah dari dari Tiongkok yang dibawa oleh Laksamana Cheng Ho sebagai bentuk kerjasama antara Aceh dan Tiongkok. Lonceng ini pernah dipakai oleh Kerajaan Samudera Pasai sebagai genderang perang melawan pasukan Portugis, kemudian dilanjutkan oleh Kerajaan Aceh Darussalam. Lonceng ini sekarang disimpan di Museum Aceh sebagai tanda persahabatan antara Aceh dan China dimasa silam.

Kherkoff Peucut


Kherkoff Peucut

Kherkoff Peucut adalah kompleks kuburan perwira Belanda yang tewas dalam perang Aceh, jumlahnya mencapai 2000 lebih nisan yang tersimpan di dalamnya. Sejarah dunia mencatat bahwa Kherkoff Peucut adalah kompleks kuburan Belanda terbesar di dunia, belum lagi kuburan-kuburan Belanda lainnya yang tersebar di seluruh Aceh. Kuburan ini melambangkan bagaimana kegigihan orang Aceh dulu dalam mempertahankan harkat dan martabat bangsanya.

Benteng Indra Patra


Benteng Indra Patra

Benteng Indra Patra adalah benteng peninggalan kerajaan Hindu pertama di Aceh yang digunakan sebagai tempat peribadatan dan benteng pertahanan dari gempuran musuh. Kemudian benteng ini direbut oleh Kerajaan Islam Aceh dan dijadikan sebagai benteng pertahanan. Benteng ini di pimpin oleh seorang laksamana perang perempuan Aceh yang sangat terkenal yaitu Laksamana Malahayati.

Rumoh Aceh


Rumoh Aceh

Rumoh Aceh adalah rumah adat Aceh yang difungsikan sekarang sebagai museum yang menyimpan ribuan peninggalan sejarah Aceh mulai dari peninggalan sejarah pra modern hingga peninggalan sejarah masa penjajahan selain itu di rumoh Aceh ini juga disimpan berbagai macam kebudayaan Aceh yang berupa kerajinan tangan dan budaya Aceh lainnya.

Pesawat Seulawah Agam


Pesawat Seulawah Agam

Pesawat Seulawah Agam ini merupakan pemberian atau sumbangan orang Aceh kepada Republik Indonesia setelah Aceh bergabung dengan Indonesia. Pesawat ini digunakan oleh RI sebagai sarana untuk mempercepat kemerdekaan Indonesia. Sumbangan orang Aceh ini sekarang menjadi monumen di Blang Padang Banda Aceh untuk menjadi saksi pengorbanan masyarakat Aceh untuk Indonesia, meskipun akhirnya Indonesia melupakan segalanya untuk ambisi yang sia-sia.

Itulah 7 tempat peninggalan sejarah Aceh yang terkenal di dunia dan salah satunya adalah aset yang paling berharga yang pernah dimiliki dunia yaitu Mesjid Raya Baiturrahman. Selanjutnya Anda bisa mendapatkan info-info lengkap mengenai ini di link yang telah disediakan ditiap sub dari artikel ini, atau Anda bisa juga mendapatkan informasi dari Wikipedia.

42 comments:

  1. Mantap broe, ane kalau dah denger atau baca sejarah aceh demen banget, kadang2 ane sampe merinding krna smangat saat mendengar atau membaca sejarah rakyat Aceh. Kunjung balik ke blog ane ya di http://riemungbuloeh.blogspot.com/

    ReplyDelete
  2. @Marda RidhovinMakasih atas kunjungannya rakan, Jejak sejarah yang kemilau akan sirna jika anak bangsanya tidak menjaga aset sejarahnya dengan baik. KIta sangat berharap anak Aceh mempunyai kesadaran untuk menjaga budaya dan sejarah Aceh.

    ReplyDelete
  3. Bro,saya perlu gambar dan narasinya, boleh copas gak

    ReplyDelete
  4. @AnonymousKami harap Anda tdk mencopas, jika Anda membutuhkan info tentang gambar2 berikut narasi`a atau info-info lainnya. Anda bisa mengunjungi fanpage kami www.facebook.com/JoinBudayaAceh , dan kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk membantu Anda. Trimakasih.

    ReplyDelete
  5. kami orang pahang mengagumi sejarah Aceh.....teruskan pemuliharaan sejarah aceh...

    ReplyDelete
  6. Mantap gan, Ane jadi terharu,,, !!
    Mintak izin untuk d share gan.

    “Saleum Aneuk Nanggroe”

    ReplyDelete
  7. @AnonymousAntara Pahang dan Aceh memiliki sejarah yang panjang dan hubungan yang sangat dekat. Bukti sejarahnya adalah Taman Putroe Phang...,,, yang dibangun oleh Sultan Iskandar Muda untuk permaisurinya yang berasal dari Pahang.

    ReplyDelete
  8. @missing_manSilahkan gan... dengan senang hati dan rasa berterimakasih yang teramat banyak, ane mengizinkan...!!!

    ReplyDelete
  9. Kalo aku ingin sekali berkunjung ke masjid Baiturrahman. selain sejarahnya banyak sisi religus yang ingin aku buktikan dari berbagai sumber yang aku baca.
    salam silaturahmi buat admin blog ini dan teman2nya di Aceh.
    By didah admin blog Kawah Putih

    ReplyDelete
  10. saya sangat suka dengan masjid raya dan rumoh aceh, ini merupakan bangunan ang harus senantiasa dijaga dan dilestarikan karena menyimpan nilai historis yang sangat tinggi bagi bangsa indoesia

    ReplyDelete
  11. na bereh aceh lon ,aplagi ada daun kering bereh lom

    ReplyDelete
  12. Aceh selalu di hati! aceh lon sayang, nanggroe boh hatee! sampoan matee! na bereh aceh lon?

    ReplyDelete
  13. Aceh senantiasa jeut nanggroe kebanggaan lon! na bereh Aceh lon nyoe?

    ReplyDelete
  14. luar biasa gan....sangat bermanfaat
    http://syahrizallsi.blogspot.com

    ReplyDelete
  15. bagus gan artikelnya.
    http://syahrizallsi.blogspot.com

    ReplyDelete
  16. ngak bisa di copas 0_o #greget

    ReplyDelete
  17. Aceh nangroe lon trok mate
    Saleum aneuk lhokseumawe

    ReplyDelete
  18. @didah sahidahTerimakasih atas kunjungannya, semoga saudari akan betah dengan wisata religi di Aceh.

    ReplyDelete
  19. @AnonymousDengan Tidak mencopas, Anda telah menghargai para Blogger. Bila Anda memang membutuhkan informasi lengkap tentang Aceh, Anda bisa mengunjungi fangage kami di Pecinta Nanggroe Aceh

    ReplyDelete
  20. mantap, lebih mantap lagi bila di tambah tentang bencana tsunami aceh

    ReplyDelete
  21. Sungguh beruntung menjadi warga aceh

    ReplyDelete
  22. Sungguh bangga menjadi warga aceh

    ReplyDelete
  23. Sungguh beruntung menjadi warga aceh

    ReplyDelete
  24. Temukan berbagai macam informasi wisata yang ada di Indonesia beserta makna/arti/cerita tentang wisata tersebut yang ada di indonesia
    Dan juga artikel-artikel tentang wisata di wisataIndonesiaraya.com dan like page facebook wisataIndonesiaraya.com

    ReplyDelete
  25. Ocey banget sejarah nya ..semoga aceh bangkit trus. .aminnn

    ReplyDelete
  26. Doa bak kamoe aneuk nangroe semoga aceh lhe sagoe sabe aman sejahtrađź‘Š

    ReplyDelete
  27. Saleh jaroh dua bleh di ateh uleh..

    ReplyDelete
  28. Mengagumkan.. peninggalan2 ini adalah bukti nyata kejayaan Aceh di masa lalu, sebagai seorang Arkeolog suatu saat saya akan mempelajari dan menemukan tempat lain kerajaan Samudra pasai yang belum diketahui hingga saat ini

    ReplyDelete
  29. Aceh memang luar biasa. patit di banggakan

    ReplyDelete
  30. Saya bangga dengan aceh.. salam dari pahang

    ReplyDelete
  31. nyoe ka bereh,saweu-saweu bak Ser4moe

    ReplyDelete
  32. Keren
    Bangga jadi anak aceh
    Aceh kreuh ule mantap kt2 nyan

    ReplyDelete